Bakpia Pathok 25

Halal MUI DIY No. 12100000510313

Kampung Pathok yang terletak di sebelah Barat Jalan Malioboro, Yogyakarta sudah dikenal sebagai sentra pembuatan Kue Bakpia sejak tahun 1948. Banyak masyarakat yang tinggal di kawasan itu membuat Kue Bakpia untuk dijual di pasar-pasar atau dijual kelilingan dari kampung ke kampung. Pada saat itu Kue Bakpia yang dijual belum diberi label atau merek dan masih dikemas dalam besek (kotak yang dibuat dari anyaman bambu).

Baru pada tahun 1980-an Kue Bakpia buatan masyarakat Pathok mulai diberi merek sesuai nomor rumah. Merek yg cukup dikenal pada saat itu adalah Bakpia Pathok 75 dan Bakpia Pathok 38. Pemberian merek itu ternyata memberikan dampak positip pada peningkatan penjualan merek-merek tertentu bahkan melejitkan nama Bakpia pathok 25 sebagai Kue Bakpia yang digemari oleh masyarakat Yogyakarta dan wisatawan yang mengunjungi Kota Yogyakarta.

Bakpia Pathok 25 yang mengusung jargon "Selalu Baru dan Hangat" kini sudah tidak asing ditelinga masyarakat Yogyakarta dan wisatawan yang berkunjung ke Yogyakarta. Pemilihan lokasi toko yang strategis menjadikan Bakpia Pathok semakin berkembang, hingga saat ini Bakpia Pathok 25 telah membuka toko di titik lokasi, yaitu :
  • Jln. AIPDA KS. Tubun No. 65, Yogyakarta
  • Kios Pasar Pathok 14-18, Yogyakarta
  • Jl. Laksda Adisucipto KM. 9, Sleman
  • Jl. Laksda Adisucipto, Bandara, Sleman
  • Jl. AIPDA KS. Tubun NG I/504, Yogyakarta
Bakpia Pathok 25 menawarkan 4 rasa bakpia :
  • Aneka Rasa
  • Keju Kering/Basah
  • Cokelat
  • Original Kacang Hijau
Daftar Harga Bakpia Pathok 25

Delivery Service Order Bakpia Pathok 25 Jogja Yogyakarta