Perbedaan itu indah. Demikian halnya soal selera, menurut pengamatan kami sejumlah wisatawan yang berkunjung ke Jogja mempunyai kesukaan yang berbeda-beda terhadap BAKPIA KHAS JOGJA. Sebagian mengatakan bahwa Bakpia merk A lebih enak dibanding B, tetapi sebagian lainnya mengatakan bahwa Bakpia merk B lebih enak dibanding A. Oleh karena itu semua merk kue Bakpia di Jogja mempunyai penggemar sendiri-sendiri.
Menjembatani perbedaan selera itulah, maka di website ini kami menawarkan bakpia-bakpia enak dan terkenal di Jogja. Sembilan produk kue bakpia terkenal di Jogja kami tawarkan, silahkan memesan yang paling Anda sukai.
- Bakpia Djava
- Bakpia Kencana
- Bakpia Kurnia Sari
- Bakpia Merlino
- Bakpia Pathok/Pathuk DK
- Bakpia Pathok/Pathuk 25
- Bakpia Pathok/Pathuk 75
- Bakpia Pathok/Pathuk 145 (Ibu Sri Astuti)
- Bakpia Pojok
Aneka Bakpia Enak dan Terkenal di Jogja |
Pilihan Rasa
Berat Per Dus
Pada umumnya bakpia di Jogja dikemas dalam dus berisi 15 dan 20 buah. Berat per dus isi 15 sekitar 450-500 gram dan isi 20 sekitar 550-600 gram. Khusus Bakpia Kurnia Sari dan Pathok 145 berat per dus isi 15 sekitar 550-600 gram dan isi 20 sekitar 700-770 gram.
Cara Penyimpanan Bakpia
Agar bakpia dapat bertahan lebih lama sebaiknya disimpan di kulkas. Bakpia yang disimpan dalam kulkas dapat 3x tahan lebih lama dibanding penyimpanan di luar. Untuk mengkonsumsi bisa langsung dalam kondisi dingin atau dipanasi terlebih dahulu dalam microwave.
Delivery Service di Yogyakarta (24 Jam)
Bagi Anda atau rombongan wisatawan yang sedang berkunjung di Yogyakarta, karena suatu hal tidak sempat belanja oleh-oleh, maka Anda dapat melakukan pembelian bakpia, gudeg atau oleh-oleh makanan lainnya dengan sistem Delivery Service. Kami akan mengantar pesanan ketempat dimana Anda berada (rumah, kantor, hotel, stasiun, bandara, dll). Untuk Delivery Service dikenakan ongkos sesuai jarak pengantaran.
Pre Order
Pre Order (pesan lebih awal) sangat kami anjurkan pada masa-masa liburan, karena dengan cara ini dipastikan Anda akan mendapatkan Bakpia yang dinginkan. Khusus untuk Bakpia Kurnia Sari tidak dapat dilakukan pemesanan mendadak/pada hari yang sama mengingat ketersediaan stok yang cepat habis. Oleh karena itu sebaiknya dipesan beberapa hari sebelumnya (minimum 3 hari, terutama pada saat-saat liburan panjang, seperti liburan sekolah, cuti bersama, Idul Fitri, Natal dan Tahun Baru).
Pengiriman
Kami tidak ingin pembeli kecewa, oleh karena itu pesanan Anda akan segera diproses dan dikirim pada hari yang sama, tentu saja setelah kami pastikan bahwa pembayaran Anda telah masuk ke rekening kami. Untuk jasa pengiriman silahkan memilih alternatif di bawah ini :
- Pengiriman "4 Jam Sampai" menggunakan jasa pengiriman travel tujuan Solo, Semarang, Magelang, Temanggung, Wonosobo, Banjarnegara, Purbalingga, Cilacap, Purwokerto . Pemesan mengambil barang di kantor agen travel.
- Pengiriman "5 Jam Sampai" diambil di bandara untuk kota-kota tertentu di luar Jawa. Menggunakan jasa cargo udara.
- Pengiriman "1 Hari Sampai" diantar ke alamat untuk kota-kota tertentu di seluruh Indonesia. Menggunakan jasa pengiriman Pos Indonesia, JNE, dan Tiki.
- Pengiriman "1 Hari Sampai" diambil di kantor agen. Menggunakan jasa pengiriman travel antar kota tujuan Jakarta, Surabaya, Bandung, Depok, Bekasi, Tangerang, dll.
Testimonial Pembeli